Search

Gemas Deh! Ada Pulau Penampungan Kucing di Hawaii

Lana'i - Hawaii sudah terkenal dengan keindahan pantainya yang luar biasa. Tapi rupanya, di sana juga punya penampungan kucing di Pulau Lana'i. Menggemaskan!

Pulau Lana'i di Hawaii merupakan yang terkecil dan unik. Pulau ini punya penampungan kucing yang bernama Lana'i Cat Sanctuary, seperti yang diintip detikTravel dari CNN, Senin (9/7/2018).

Penampungan ini berdiri pada tahun 2006 oleh perusahaan nirlaba, dan digagas oleh Kathy Caroll. Saat ini Lana'i Cat Sanctuary sudah menjadi tempat wisata menarik bagi turis.

"Our motto here is every cat has a plan and every cat matters," ujar Direktur Eksekutif Keoni Vaughn.

Kehidupan kucing di Lana'i Cat Sanctuary bisa dibilang sangat baik. Mereka diberi makan, mikrochip, vaksin dan dikebiri, bisa dibilang kucing-kucing ini di mendapat perlakuan yang menyenangkan.

Kucing-kucing ini bebas berkeliaran (Leezel Tanglao/CNN)Kucing-kucing ini bebas berkeliaran (Leezel Tanglao/CNN)

Dibiarkan bebas, penampungan ini membuat rumah di sekitar pohon. Sehingga semua kucing bebas bersantai sambil memanjat pohon.

Jumlah kucing dipenampungan ini pun luar biasa banyak. Ada 600 kucing yang kini dipelihara oleh Lana'i Cat Sanctuary. Saking cintanya dengan kucing, penampungan ini berencana untuk menampung 15.000 kucing di masa depan.

Buat traveler yang suka kucing, bisa bersantai dan manja-manja dengan penghuni penampungan ini. Traveler bisa datang dengan membawa makanan atau sekedar bermain dengan kucing-kucing ini dari pukul 10.00 sampai 15.00 waktu setempat.

Kucing-kucing ini dirawat dengan sangat baik (Leezel Tanglao/CNN)Kucing-kucing ini dirawat dengan sangat baik (Leezel Tanglao/CNN)

Menurut Vaughn, dalam setahun terakhir hampir 10.000 orang berkunjung ke tempat ini. Selain bersantai dengan kucing, ada aktivitas lain yang ditawarkan. Pada tahun 2016, Lana'i Cat Sanctuary menjadi tempat pesta pernikahan bagi pecinta kucing dan dikelilingi oleh peserta kucing.

Ada 54 kucing yang telah diadopsi dari Lana'i Cat Sanctuary. Kamu juga bisa mengadopsi kalau berkenan. Namun jika dirasa berat, kamu bisa mensponsori kucing yang kamu suka.

Bikin gemas dan nyaman, kamu tertarik ke sini? (bnl/fay)

Let's block ads! (Why?)

https://travel.detik.com/read/2018/07/09/173034/4106021/1520/gemas-deh-ada-pulau-penampungan-kucing-di-hawaii

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Gemas Deh! Ada Pulau Penampungan Kucing di Hawaii"

Post a Comment

Powered by Blogger.