Jumlah wisatawan yang berkunjung di candi Buddha terbesar di dunia tersebut hari ini terbilang besar. Jumlahnya mencapai angka lebih dari 6 ribu wisatawan.
"Kunjungan wisatawan masih normal seperti biasa, tidak terpengaruh dengan adanya kejadian bom di Surabaya," jelas General Manager Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB), I Gusti Putu Ngurah Sedana, di Kantor TWCB, Senin (14/5/2018).
"Berdasarkan data yang ada, per pukul 13.00 WIB tadi, jumlah kunjungan sudah mencapai 6000 orang dengan 314 diantaranya adalah wisatawan mancanegara. Jumlah itu masih terus bertambah sampai nanti sore," ungkap Putu.
Petugas berjaga di kawasan Candi Borobudur (Pertiwi/detikTravel) |
Meski tidak terdampak, ada peningkatan pengamanan di Candi Borobudur. Sedikitnya ada 150 orang personel keamanan yang dikerahkan untuk mengamankan Candi Borobudur.
"Jumlah tersebut kita sebar di berbagai titik di Candi Borobudur. Pengamanan yang dilakukan terbuka maupun tertutup dengan kerjasama instansi samping, seperti polisi dan TNI," jelasnya.
Selain menambah jumlah personel keamanan, pihak TWCB juga mengintensifkan patroli keamanan. Jika sebelumnya patroli dilakukan setiap beberapa jam sekali, untuk saat ini lebih digiatkan setiap setengah jam sekali.
"Memang ada beberapa titik yang menjadi kewaspadaan bersama, terutama di pagar dekat kandang gajah. Beberapa hari yang lalu kita mendapati pengunjung melompati pagar lewat titik tersebut dan langsung kita proses. Kita mengantisipasi hal serupa dengan menempatkan petugas di sana," terangnya.
Untuk mengantisipasi pengunjung yang mencurigakan, ada pula himbauan kepada para pedagang yang berjualan di kawasan candi. Mereka diminta memberi informasi jika ada gerak-gerik mencurigakan di sekitar Candi Borobudur.
"Kita minta para pedagang juga ikut mencermati, jika ada orang atau pengunjung yang mencurigakan agar segera melapor ke pihak keamanan. Termasuk kalau ada pengunjung yang membawa barang mencurigakan, pihak keamanan akan langsung mengawasi," tandasnya. (msl/aff)
http://travel.detik.com/read/2018/05/14/164427/4019981/1382/bom-surabaya-tak-berdampak-pada-kunjungan-candi-borobudurBagikan Berita Ini
0 Response to "Bom Surabaya Tak Berdampak Pada Kunjungan Candi Borobudur"
Post a Comment