Bandung dilahirkan ketika Tuhan sedang tersenyum. Berikut tempat hits buat nunggu waktu buka puasa di sana.
Di bulan Ramadhan ini salah satu yang membuat menyenangkan adalah tradisi ngabuburit. Berbagai kota dengan berbagai keunikan menjadikan suasana ngabuburit sangat mengenangkan salah satunya di Kota Kembang atau sering dijuluki Paris Van Java.
Bandung kini disulap lebih cantik lagi tidak heran jika warganya termasuk warga yang bahagia. Buat kalian yang menyukai ngabuburit sambil menikmati taman kota dengan suasana dan cuaca Bandung yang sejuk, banyak taman yang bisa di jadikan pilihan seperti taman Cikapundung atau yang sering di sebut BBWS.
Taman ini dulunya cuma sungai dengan sekitar yang menyerupai hutan yang sepi, hebatnya sekarang menjadi salah satu destinasi wisata yang ada di Kota Bandung dengan berbagai spot yang ada. BBWS terletak di Jalan Siliwangi berdekatan dengan Sabuga atau Sasana Budaya Ganesha, juga Taman Babakan Siliwangi disingkat Baksil. Babakan Siliwangi juga menjadi salah satu spot nongkrong baru yang sudah di resmikan oleh Bapak Ridwan Kamil, asiknya di sini kita bisa jalan-jalan seru menelusuri jalan buatan yang di sekitarnya di kelilingi oleh pepohonan.
Ada juga nih taman balai kota, yang terletak di Jalan Wastukancana Nomer 2. Balkot ini adalah tempat administrasi tapi juga menjadi salah satu tempat wisata juga karena banyak spot yang bisa bikin warganya betah datang ke sana. Salah satunya adalah Taman Dewi Sartika yang di sepanjang jalannya dialiri oleh sungai yang di buat dangkal untuk bermain air khususnya anak-anak.
Ada pula gembok cinta, kaya di Korea dong? Ada juga taman labirin yang udah pasti bisa banget buat mempercantik feed Instagrammu. Selain taman dan sungai setiap sudut balai kota bisa di pakai untuk bersantai bersama kawan yang pastinya bikin betah.
Salah satu taman yang di sulap jadi destinasi wisata adalah Alun-Alun Bandung. Kalau kamu ke sini jadi paket lengkap, bisa santai di taman alun-alun dengan taman di sekitarnya yang indah.
Jalan sedikit kamu bisa belanja di daerah Jalan Dewi Sartika yang banyak berderet toko baju dengan harga bersahabat. Kalau mau wisata kuliner tinggal jalan ke Cibadak di sana ada berbagai toko makanan tapi harus pilih-pilih ya karena ada makanan halal-dan non halalnya.
Tempat sekitar yang dekat bisa kalian temukan di Jalan Asia Afrika, di jalan yang menjadi sejarah Kota Bandung ini selalu ramai oleh pengunjung karena banyak hal-hal unik di sekitarnya. Kalian bisa berfoto dengan orang yang menggunakan tokoh super hero ataupun hantu. Tidak hanya itu di sana selalu ada stand makanan jadi kalian nggak akan takut buat kelaparan. Saat kalian mengunjungi alun-alun harus salat di Masjid Raya Bandung.
Masih banyak hal menarik yang bisa kalian lakukan dan kunjungi sambil menunggu buka puasa alias ngabuburit. Tempat-tempat tadi gratis loh, cuma dikenakan biaya parkir kendaraan saja.
http://travel.detik.com/read/2018/05/21/155000/4029725/1025/ngabuburit-di-bandung-ini-tempat-hitsnyaBagikan Berita Ini
0 Response to "Ngabuburit di Bandung, Ini Tempat Hitsnya"
Post a Comment